Friday , April 26 2024
Breaking News
Cara Buat Akun Google Tanpa No Hp

Cara Buat Akun Google Tanpa No Hp, Bisa Lebih dari Satu Kali!

Topglobal1.com, Cara buat Akun Google tanpa No Hp emang bisa? Ternyata masih banyak yang belum tau cara membuat akun google tanpa menggunakan no hp.

Ketika kamu membuat akun google akan muncul beberapa opsi salah satunya menautkan no telepon atau ponsel. Sebenarnya tujuan menautkan nomor telepon atau ponsel untuk meningkatkan keamanan akun google.

Jadi meskipun tanpa menggunakan nomor telepon kamu masih membuat akun google baru. Jika kamu ingin mempunyai beberapa akun google sekaligus menautkan nomor telepon akan membuat kamu mengalami kesulitan misalnya verifikasi nomor telepon.

Membuat akun google menggunakan no hp  merupakan momok yang tentunya akan menyulitkan sekali. Bagaimana tidak, jika kamu membuat beberapa akun google dan diharuskan untuk menautkan no hp tentu kamu harus mempunyai beberapa no yang aktif.

Untung saja ada cara buat akun google tanpa no hp. Membuat akun google tanpa no hp bisa kamu buat melalui ponsel dan pc. Sayangnya, pembuatan akun google tanpa no hp cukup terbatas.

Kamu hanya bisa membuat sekitar 4 hingga 5 akun google. Setelah itu, kamu akan di minta untuk memverifikasi no telepon. Meskipun terbatas, hal ini sudah sangat membantu sekali. Lagi pula kamu membuat akun tidak akan sampai puluhan akun juga kan?

Baca Juga :  Belum di Terima Adsense? Tenang Saja Coba 4 URL Shortener Yang Berani Membayar Mahal!

Bagi yang belum tau cara buat akun google tanpa no hp, kuy di simak ulasan berikut ini!!!

Buat Akun Google Tanpa Verifikasi No Hp

Membuat akun google tanpa verifikasi no hp dapat kamu buat melalui pc dan android.  Berikut ini cara buat akun google tanpa no hp.

Membuat Akun Google Melalui Laptop

Membuat akun google pada laptop atau pc sebenarnya cukup mudah. Berikut langkah langkah untuk membuat akun google tanpa verifikasi no hp melalui laptop.

  1. Buka browser di laptop, kemudian tekan tombol Create an account di pojok kanan atas untuk mulai membuat akun google.
  2. Kemudian akan muncul halaman pendaftaran akun Gmail.
  3. Selanjutnya isi biodata diri. Isi nama kemudian tentukan username dan password sesuai keinginan.
  4. Klik ‘Next’ setelah mengisi biodata di atas.
  5. Perlu diperhatikan, apabila dalam proses pengisian biodata muncul peringatan “That username is taken. Try another” pada bagian username, berarti nama tersebut tidak tersedia atau mungkin sudah digunakan oleh pengguna lain.
Baca Juga :  Nano Miner Aplikasi Mining Bitcoin Gratis Menggunakan Smartphone / PC / Laptop

Cara mengatasi hal ini yaitu mengubah username atau menambah karakter/ angka pada username.

  1. Setelah membuat alamat email, isi beberapa data pribadi berupa alamat email pemulihan, tanggal lahir hingga jenis kelamin. Saat muncul kolom pengisian no hp, kosongkan kolom tersebut untuk menghindari verifikasi no telepon.
  2. Klik next untuk melanjutnya membuat akun google baru.
  3. Selanjutnya muncul halaman Privacy and Terms. Scroll kebawah hingga ditemukan tulisan setujui kebijakan lalu pilih ‘I Agree’.
  4. Pembuatan akun selesai dan halaman utama gmail akan ditampilkan.

Membuat Akun Google Melalui Android

Membuat akun google bisa dilakukan melalui ponsel android kamu.  Cara buat akun google tanpa no hp melalui android sebagai berikut:

  1. Buka menu settingan, pengaturan atau setelan.
  2. Kemudian pilih menu account and backup
  3. Selanjutnya klik menu account
  4. Scroll layar ke bawah kemudian pilih add new account
  5. Tekan untuk menambahkan akun google baru
  6. Verifikasi jika ponsel kamu menggunakan sistem keamanan ponsel.
  7. Pilih creatae new account
  8. Isi biodata berupa nama depan dan nama belakang
  9. Klik next
  10. Dihalaman selanjutnya isi tanggal lahir, jenis kelamin kemudian klik next
  11. Dihalaman ini akan muncul beberapa opsi alamat email. Kamu bisa menggunakan alamat email yang disarankan atau membuat alamat email sendiri.
  12. Klik next kemudian buat password email
  13. Klik next.
  14. Selanjutnya akan muncul pemberitahuan hubungkan no hp ke akun google.
  15. Pilih skip
  16. Akan muncul halaman review akun google yang telah anda buat untuk memastikan data dan alamat email sudah benar
  17. Klik next
  18. Selanjutnya akan muncul halaman privacy and terms. Scroll ke bawah untuk menyetujui dengan mencentang “I Agree”.
  19. Akun google berhasil dibuat.
Baca Juga :  Cara Update Aplikasi Selain Lewat Playstore dengan Cepat

Demikian ulasan kami tentang bagaimana cara buat akun google tanpa no hp.  Kamu bisa membuat akun melalui pc atau android. Atau jika ingin memiliki banyak akun google kamu bisa membuat melalui keduanya. Terima kasih telah singgah semoga bermanfaat ☺

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *