Thursday , April 25 2024
Breaking News
CARA UPGRADE RAM LAPTOP

CARA UPGRADE RAM LAPTOP SUPER MUDAH

Topglobal1.com, Cara Upgrade RAM laptop- Laptop merupakan salah satu alat yang sangat banyak memudahkan berbagai aktivitas keseharian masyarakat yang benar-benar berkecimpung di dunia yang benar-benar mengharuskan penggunaan laptop.

Namun, disela-sela penggunaan tersebut sangat banyak yang mengalami masalah apalagi dengan laptop yang hanya memiliki RAM laptop yang kecil. Hal ini tentunya akan mempersulit penyelesaian aktivitas pengguna yang memberikan efek samping laptop pengguna menjadi lemot. Hal ini dapat di atasi dengan cara upgrade RAM laptop.

RAM laptop yang kecil akan mempersulit pengguna untuk menggunakan aplikasi-aplikasi sehingga pengguna tidak dapat bekerja secara optimal dan membuat penggunanya menjadi tidak bisa multitasking dengan laptop yang dimilikinya.

Hal ini dapat sobat atasi dengan cara upgrade RAM laptop sehingga mampu memberikan performa yang lebih cepat dan tentuya nggak lelet. Bagaimana sih cara upgrade RAM laptop yang maksimal itu?

Berikut Cara Upgrade RAM Laptop Dengan Mudah:

CARA UPGRADE RAM LAPTOP

  1. Slot penambahan RAM

Perlu sobat ketahui cara upgrade RAM laptop dengan benar yaitu sobat perlu memastikan bahwa pada laptop yang sobat miliki terdapat slot yang tersedia untuk menambah RAM laptop tersebut. Cara untuk menentukan ada atau tidaknya cukup dengan membuka bagian bawah laptop. Biasanya akan tersedia satu slot kosong RAM yang suatu ketika dapat di upgrade RAM laptop tersebut. Jika tersedia satu slot RAM yang dapat di upgrade, maka sobat dapat mengupgrade RAM laptopnya menjadi lebih besar dari RAM sebelumnya, seperti RAM 2 GB menjadi RAM 4 GB.

  1. Solder Permanen
Baca Juga :  Cara Pasang Keyboard Eksternal Di Laptop Dengan Sederhana!

Perlu sobat ketahui juga bahwa, cara upgrade RAM laptop juga dapat dilakukan dengan memastikan terlebih dahulu bahwa slot kosong RAM yang tersedia tidak disolder secara permanen. Hal ini tentunya akan sangat banyak sekali sobat temukan dikemudian hari, karena slot RAM yang disolder termasuk salah satu bentuk marketing sebuah perusahaan laptop yang bertujuan agar slot RAM mereka tidak bisa diganti dengan slot RAM lainnya dan pada akhirnya akan membuat sobat tidak punya pilihan lain selain mengganti laptop yang sobat miliki.

  1. Cek Kompatibilitas Laptop
Baca Juga :  Beginilah Cara Melepas Flashdisk dari Laptop dengan Aman

Cara upgrade RAM laptop lainnya adalah dengan melakukan pengecekkan terhadap kompatibilitas laptop. Hal ini dapat sobat lakukan dengan cara mengunjungi laman https://www.crucial.com/store/advisor dan menentukan jenis laptop yang sobat miliki.

  1. Ukuran dan Jenis RAM

Sobat perlu menentukan ukuran dan jenis RAM yang akan sobat upgrade. Sobat perlu memastikan jenis RAM yang bisa dipasang di laptop dan ukuran dari RAM nya tersebut. Saran terbaik untuk upgrade RAM laptop pastikan ukurannya sama dengan RAM sebelumnya sehingga sobat akan memperoleh RAM dua kali lipat. Contohnya, jika RAM utama sobat 2 GB maka sobat juga perlu menambahkan RAM 2 GB juga dan jika sobat memiliki RAM utama 4 GB maka sobat juga menambahkan RAM 4 GB.

  1. Virtual RAM

Selain 4 cara di atas, sobat juga dapat menggunakan alternatif lain untuk upgrade RAM laptop dengan cara virtual. Berikut beberapa cara upgrde RAM laptop.

  1. Kunjungi My Computer khusus pada partisi C
  2. Klik kanan dan pilih properties. Lalu, pilih advanced system setting
  3. Pilih opsi setting pada tabel performance. Lalu pilih performance options dan advanced.
  4. Akan tersedia virtual memory. Klik opsi change dan hilangkan centang pada tulisan automatically managing paging size for all drivers.
  5. Pilih partisi virtual memory dan sobat dapat menentukan jumlahnya sendiri. Misalnya 4000 MB pada initial size dan 8000 MB pada maximum size.
  6. Klik ok dan restart laptop sobat.
Baca Juga :  Daftar Service Center Laptop Hp Di Indonesia

Jika cara upgrade RAM laptop di atas tidak dapat sobat lakukan, maka salah satu alternatif lainnya adalah dengan sobat menggunakan flasdisk untuk menyimpan file-file yang bisa disimpan.

Selain cara-cara di atas, jika sobat tidak dapat melakukan cara upgrade RAM laptop sendiri, sobat dapat melakukan hal tersebut dengan meminta bantuan jasa untuk upgrade RAM laptop.

Demikianlah beberapa informasi agar sobat dapat upgrade RAM laptop yang sobat miliki. Semoga bermanfaat dan menginspirasi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *